Amsal 14:8
Orang yang hidup di jalan Tuhan adalah orang yang cerdik dan bijaksana. Itulah yang firman Tuhan katakan. Karena itu, kita perlu tahu 3 hal penting untuk tetap berjalan di jalur kebenaran:
- Bijak, artinya selalu menggunakan akal pikirannya.
- Hikmat, artinya dipenuhi kearifan atau banyak ilmu.
- Cerdik, artinya cepat memahami situasi dan cepat mencari jalan keluar.
Kita perlu belajar firman Tuhan terus-menerus supaya memiliki kebijaksanaan dalam menjalani hidup karena di luar sana, banyak ajaran-ajaran yang dapat menyesatkan. Kita adalah anak-anak Raja seharusnya hidup kita cerdik dan berada di jalan-jalan Tuhan.
Memilih jalan dengan benar
Di dalam dunia ada banyak jalan, kita harus menetapkan satu pilihan yang tepat sehingga kita memerlukan bimbingan baik dari orang-orang yang sudah mengerti maupun Roh Kudus. Proses pembimbingan akan kita dapatkan dalam komunitas yang benar (keluarga dan gereja Tuhan). Karena itu, sikap-sikap yang harus kita lakukan dalam menerima bimbingan, yaitu:
- Sikap konsisten dalam menghidupi kebenaran firman Tuhan yang sudah kita terima dan terus menggalinya (Ibrani 2:1).
- Sikap yang tegas mengakui bahwa kebenaran firman Tuhan (Torah) tidak pernah berubah (Ibrani 2:2).
- Sikap menghargai dan menjaga keselamatan yang telah kita terima dalam pimpinan Roh Kudus (Ibrani 2:3).
Sikap hidup yang keluar dari jalur Tuhan biasanya dimulai dengan ketidaktaatan, yaitu melupakan firman Tuhan (band. Hakim 2:1-5). Karena itu, teladani hidup pendahulu kita dan jadikan pandangan hidup kita (band. Hakim 2:6-10). Kita harus memberikan teladan firman Tuhan kepada generasi berikutnya. Sebab dalam keluargalah seharusnya terjadi proses pembimbingan yang terus-menerus dalam mewarisi kebenaran (Torah) kepada generasi berikutnya (band. Ulangan 6:6-9). Ini akan menghasilkan nilai hidup bila kita tetap dalam jalur kebenaran (Yesaya 48:17).
Kesimpulan
Jadi, kondisi rohani kita harus dijaga stabil di dalam kebenaran (Matius 5:6). Jangan puas dalam belajar firman Tuhan, tetapi gali terus supaya firman Tuhan memenuhi hidup kita dan menuntun kita dalam kebijaksanaan