Tujuan Tuhan Memanggil Murid – Murid-Nya
Ps. Indro Puspito

Kita harus mengetahui siapa diri kita di hadapan Tuhan. Tugas-Nya untuk setiap kita berbeda-beda sehingga sangat penting untuk mengetahui siapa diri kita di hadapan-Nya.

Dipanggil untuk bersama-sama dengan-Nya (Markus 3:13-15)

Ada tiga bagian yang perlu untuk kita ketahui:

  1. Dipanggil + ditetapkan
  2. Menyertai/bersama-sama
  3. Diutus + diberi kemampuan

Tuhan memanggil dan menetapkan murid-murid-Nya, bukan diutus langsung melainkan, tinggal bersama-sama dengan DIA. Di mana pun Tuhan berada, di situ ada 12 murid-Nya. Tuhan memiliki tujuan untuk murid-murid-Nya tinggal bersama-Nya selama 3,5 tahun, sebelum mereka diutus. Dengan kebersamaan ini, mereka semakin tahu dan mengenal Tuhan Yeshua. Lalu, mereka akan diutus dan diperlengkapi dengan talenta, karunia, dan kuasa dari Tuhan.

Tujuan Tuhan Yeshua memanggil murid-murid-Nya

  1. Tuhan Yeshua ingin murid-murid-Nya mengenal siapa diri-Nya dan tujuan hidup-Nya. (Yoh. 10:30; Yoh. 14:10). Melalui kebersamaan selama 3,5 tahun, Tuhan Yeshua ingin menunjukkan bahwa Dia bukan hanya sebagai nabi ataupun guru yang baik, melainkan DIA adalah satu pribadi yang Roh Bapa YHWH tinggal di dalam-Nya. Tujuan hidup-Nya adalah melakukan kehendak Bapa dan menyelesaikan-Nya (Yoh. 4:34). Tuhan Yeshua selalu menunggu waktu Bapa (Yoh. 2:4).
  2. Tuhan Yeshua ingin murid-murid-Nya mengenal siapa diri mereka dan tujuan hidupnya. Manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan yang terbuat dari tanah dan diembusi Roh-Nya (Yoh. 20: 22; Kisah 1: 8, The Message; 1 Korintus 6: 19; Kejadian 1: 27, 2: 7).

Tujuan Tuhan memberikan Roh-Nya, supaya manusia dalam kehidupan sehari-hari menggunakan karakter Bapa YHWH dengan benar. Hidup di dalam kebenaran dan sesuai dengan apa yang Tuhan mau (Kel. 20: 7).

3.   Tuhan Yeshua ingin murid-murid-Nya mengikuti jalan hidup-Nya.

Contohnya, Tuhan Yeshua meminta murid-murid-Nya untuk berjaga-jaga selama satu jam, juga tentang pergumulan Tuhan Yeshua ketika akan disalibkan (Mat. 26: 36-46). 

Tuhan menginginkan kita untuk tetap waspada dan berjaga-jaga. Melalui doa-doa yang terus kita lakukan akan membuat pekerjaan Tuhan di bumi digenapi. Karena itu, sangat perlu sekali untuk mendoakan orang-orang yang berada di sekitar kita.

Kesimpulan

Saat Roh Tuhan ada dalam kita, kehidupan kita harus benar dan sesuai dengan apa yang Tuhan mau. Mengambil waktu untuk berdoa dan bersama dengan DIA. Lakukan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita di hadapan Tuhan, supaya pekerjaan Tuhan di bumi makin digenapi dan Nama Tuhan Yeshua makin dipermuliakan melalui kehidupan kita.