LAKON’E MENANG KARI

Daniel, seorang yang sangat dikasihi Tuhan, diberitahu Tuhan tentang peristiwa-peristiwa yang akan terjadi di akhir zaman. Ada banyak tantangan yang harus dihadapi oleh anak-anak Elohim. Tetapi pada akhirnya kemenangan tetap diberikan kepada anak-anak Elohim YHWH.

? DANIEL 7
 15. Aku, Daniel, rohku tertekan di tengah-tengahnya, dan penglihatan di pikiranku itu menggelisahkan aku .
 16. Dan aku mendekati salah seorang dari mereka yang berdiri dan bertanya kepadanya kebenaran tentang semuanya itu. Maka dia memberitahu aku dan membuat aku mengerti arti dari semuanya ini.
 17. binatang-binatang besar ini, yang empat ekor itu, ialah empat raja. Mereka akan muncul dari dalam bumi.
 18. Tetapi, orang-orang kudus milik Yang Mahatinggi akan menerima kerajaan dan memiliki kerajaan itu selama-lamanya, bahkan kekal selama-lamanya.

  1. Aku melihat tanduk itu mengadakan perang melawan orang-orang kudus dan menguasai mereka,
     22. sampai Yang Lanjut Usia itu datang. Dan keadilan diberikan kepada orang-orang kudus milik Yang Mahatinggi; dan waktunya tiba, dan orang-orang kudus itu memiliki kerajaan.

?Kepada Daniel, Elohim YHWH menunjukkan bahwa akan muncul penguasa-penguasa dunia yang akan menguasai dunia ini. Dan sekarang kita tahu bahwa penglihatan yang diperoleh Daniel itu, sebagian telah digenapi, sedang digenapi dan akan digenapi. Tetapi pada akhirnya, orang-orang milik Elohim YHWH yang akan menguasai bumi ini, ketika Kerajaan Elohim sungguh-sungguh ditegakkan di atas bumi ini.

?Sebagai orang-orang milik Elohim, kita harus mengerti tentang hal ini, agar iman kita tidak mudah digoyahkan. Apapun yang harus kita hadapi, tantangan seberat apapun yang harus kita lewati tetaplah berpegang kepada kebenaran Firman Tuhan, yaitu Torah Tuhan yang hidup.

?Kita juga harus mempersiapkan generasi yang akan datang, karena tantangan yang harus dihadapi mereka akan semakin berat. Bagi kita yang telah dewasa dan lanjut usia, kita harus menyiapkan anak cucu kita agar mereka menjadi orang-orang yang takut akan Elohim YHWH dan menghormati Torah Tuhan (Di luar itu, tidak ada masa depan), sambil menjaga terus agar iman dan kasih kita tidak berubah.

?Tidak kebetulan apabila Tuhan memberikan panggilan khusus bagi kaum muda (khususnya di Gereja Bukit Zion) sebagai ‘ generasi Daniel ‘. Oleh karena itu, bagi kaum muda, jadilah seperti Daniel yang mempunyai hati yang teguh untuk berpegang kepada setiap perintah, ketetapan, dan peraturan yang diberikan oleh Tuhan. Karena Tuhan akan mempercayakan rahasia-rahasia KebenaranNya di akhir zaman ini kepada anak-anakNya.

?Ada masa depan yang cemerlang dan penuh dengan pengharapan bagi anak-anak Elohim YHWH. Karena itu biarlah kita tetap memegang teguh setiap Kebenaran yang telah disingkapkan bagi kita. Dan kita terus berdoa dan berharap agar Roh Kudus menyingkapkan lebih lagi tentang rahasia-rahasia KebenaranNya, agar kita makin hari semakin disempurnakan di dalam Tuhan.

Apa yang harus kita persiapkan?
• Milikilah kesetiaan dan ketekunan.
• Milikilah hati yang lembut dan mudah dibentuk
• Milikilah hati yang sungguh-sungguh mengasihi Tuhan di atas segalanya.
• Milikilah ketaatan penuh akan FirmanNya.
• Lepaskan diri dari segala ikatan dunia ini, kuasai mamon dan jangan dikuasai olehnya.

IBRANI 10:23 . Marilah kita memegang teguh pengakuan pengharapan yang tiada terombang-ambing, karena Dia yang berjanji adalah setia.

Kiranya Tuhan Yeshua meneguhkan dan memberkati kita semua….??????